Halo sobat mlaqumlaqu, pernah nggak sih kepikiran kalau instalasi listrik di rumah itu baiknya di cek berkala,lho..minimal 3 bulan sekali. Kenapa? Hal tersebut untuk mencegah terjadinya kabel atau perangkat listrik yang terbuka atau rusak dan harus segera diganti yang dapat memicu terjadinya kebakaran akibat korsleting listrik.
Berdasarkan data Dinas Gulkarmat DKI Jakarta menunjukkan hampir 30% dari 2.286 kasus kebakaran pada 2023 terjadi di bangunan perumahan, dengan lebih dari 50% disebabkan oleh masalah kelistrikan. Jadi ingat kejadian kebakaran baru-baru ini yang menimpa kawasan hunian di daerah Manggarai akibat korsleting listrik.
Dari dulu saya tuh paling takut kalau bersangkutan dengan kelistrikan, sobat. Waktu masa sekolah dulu saya pernah kesetrum ketika hendak mengambil buku di atas meja belajar dan nggak sengaja menyentuh lampu belajar yang ternyata ada aliran listrik yang terbuka.
Sejak itu saya jadi suka parno sendiri dan sangat berhati-hati sekali. Ternyata memang keamanan terutama mengenai instalasi listrik di rumah tuh sangat penting. Rumah tidak akan membuat kita nyaman terlebih aman kalau kita abai mengenai kelistrikan.
Ciptakan Rumah Nyaman Listrik Aman bersama Schneider
Pada Innovation Talk yang membahas tema "Rumah Nyaman, Listrik Aman" ini sekaligus sebagai kampanye Schneider Electric Indonesia dalam memberikan edukasi mengenai pentingnya proteksi kelistrikan di hunian, memastikan rumah yang dirancang dengan indah tetap aman dari potensi bahaya seperti sengatan listrik, korsleting, lonjakan arus, dan risiko kebakaran.
M. Farhan Lucky selaku Business Vice President Home and Distribution Schneider Electric Inc. menyampaikan pentingnya mengecek secara berkala kelistrikan di rumah kita, selain menggunakan produk listrik yang berkualitas. Seiring dengan pergeseran gaya hidup yang semakin terhubung dan modern, penggunaan teknologi serta perangkat listrik kini menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari
Schneider Electric Inc. sebagai perusahaan terkemuka dalam bidang manajemen energi dan otomatisasi yang secara global sudah hadir selama 188 tahun di dunia dan 51 tahun di Indonesia. Schneider Electric juga memiliki banyak sekali produk-produk yang inovatif dan berkualitas tinggi, diantaranya adalah MCB, sakelar, stop kontak dan yang baru saja yaitu EV Solution Charging.
Menurut Ranu Scarvia RF, M.Sn, HDII, selaku Ketua Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) DKI Jakarta yang hadir di Innovation Talk menyampaikan bahwa tren desain interior saat ini dan di masa depan menyoroti pentingnya personalisasi, di mana desain harus mencerminkan kepribadian dan gaya hidup penghuninya.
Pada tahun 2024 dan 2025, akan semakin terlihat tren yang mengarah pada personalisasi yang mendalam, dengan fokus pada penggunaan material yang berkelanjutan, teknologi pintar, dan elemen desain yang menciptakan ruang yang tidak hanya estetis tetapi juga fungsional dan penuh makna. Hal ini harus didukung oleh pemilihan material, furniture dan pencahayaan ruangan yang harus memenuhi standar keamanan dan keselamatan agar tidak hanya indah namun juga aman. Setuju ngga, sobat mlaqumlaqu?
Tidak sedikit sekarang ini rumah bukan hanya sekedar tempat tinggal tapi juga sekaligus menjadi tempat usaha di mana unsur fungsional tidak tergantikan tapi juga mementingkan unsur estetika atau keindahan untuk kepentingan usaha.
Hunian Estetik, Nyaman dan Aman
Memiliki rumah bagi sebuah keluarga bukan saja untuk dihuni sendiri bersama pasangan melainkan juga untuk seluruh anggota keluarga, serta kenyamanan dan keamanan jadi nomor satu. Seperti yang diungkapkan pasangan selebriti Nana Mirdad dan Andrew White yang juga hadir di Innovation Talk,bahwa rumah bukan sekedar rumah tempat berlindung dari segala cuaca dan kondisi di luar, tapi tempat berkumpulnya keluarga, bercengkrama,tempat mengekspresikan diri, menuangkan ide-ide.
Oleh sebab itu dalam mendesain rumah yang nyaman dan aman untuk keluarganya,pasangan ini berkomitmen untuk memberikan yang terbaik dan saling berkompromi. Dalam hal desain Nana ingin adanya keselarasan antara unsur estetika dan juga fungsional. Seperti dalam penggunaan produk kelistrikan, sakelar misalnya.
Lengkap banget produk Schneider mulai dari saklar hingga Ezv charging yang gak cuma bikin rumah estetik tapi juga aman dari bahaya kelistrikan
BalasHapusHalo Hida, wah, patat dibaca sekali lagi nih karena penting banget, infonya mantap dan memang keamanan. Listrik itu sangat penting dan perlu kewaspadaan yg penuh serta perlu jadwal kontrol yg benar2 terjadwal aplg buat Lansia seperti bunda nih ygvtUnya cuma lampu twrang, hehehe..
BalasHapusMaki terasa personal ya kalau pake sakelar Avatar On Schneider. Motifnya banyak dan cantik-cantik. Sukaaa 😍
BalasHapusPerangkat kelistrikan yang nggak cuma estetik ya tapi punya proteksi keamanan, keren deh ini. Jadi pengen ganti sakelar di rumah
BalasHapus